Masukkan alamat email Anda dan berlangganan berita terbaru kami

SATU PEJABAT PEMKOT PEKANBARU OTT KPK, 3 LAINNYA DI PERIKSA

Share your love

PEKANBARU, tabloidnusantara. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kota Pekanbaru, Riau, Senin (2/12/2024) malam.
KPK melakukan OTT terhadap Pejabat negara di wilayah Kota Pekanbaru, Riau. Dari dugaan tersbut KPK tengah melakukan pemeriksaan di Polresta Pekanbaru, Jalan Ahmad Yani.
Sementara akses masuk ke dalam Mapolresta Pekanbaru dibatasi. Pagar masuk ke Mapolresta Pekanbaru tampak ditutup dan hanya dibuka untuk bagi personel kepolisian.
Sejumlah personel kepolisian tampak berjaga di pos penjagaan. Mereka yang tidak berkepentingan dilarang masuk termasuk awak media.
Hingga pukul 22.36 WIB, pejabat yang kena OTT masih belum dalam pemeriksaan.
Sebelumnya, Penjabat (Pj) Wali Kota Pekanbaru, Risnandar Mahiwa, dikabarkan satu dari 4 pejabat yang terjaring OTT oleh KPK. Saat ini Risnandar diperiksa di Polresta Pekanbaru.
Share your love
NUSANTARA NEWSS
NUSANTARA NEWSS
Articles: 312

Leave a Reply

Stay informed and not overwhelmed, subscribe now!